Jumat, 30 Maret 2018

IKAN OLAHAN:27 Merek Positif Kandung Cacing Parasit.

JAKARTA-Publik dibuat heboh dengan rilis dari Badan Pengawas Obat & Makanan (BPOM) terkait kandungan cacing parasit dalam olahan ikan dalam kaleng alias sarden atau makarel.Hasil pengujian terhadap 541 sampel,BPOM memastikan 27 merek sarden positif mengandung parasit cacing.Menteri Kesehatan Nina Farid Moeloek menuturkan,selama ini belum ada laporan efek samping mengonsumsi sarden,termasuk produk sarden yang di duga mengandung cacing."Menurut saya,kalau memang tidak ada (laporan-red) bisa saja kan kalau memang tidak dimakan atau dimakan tapi kan dimasak.Sehingga sampai saat ini tidak ada side-effect-nya,mencret kek patau apa,tidak ada,"ujar Bu Nila kepada Jawa Pos seusai rapat dengar pendapat dengan anggota Komisi IX DPR di gedung Nusantara kemarin (29/3).Dia berharap massyarakat bisa lebih waspada dalam mengkonsumsi makanan olahan,harus di perhatikan betul tanggal kadaluarsanya,bau,hingga warna.Bu Nila menerangkan,mengkonsumsi makanan mataang yang telah di masak secara sempurna bisa menghindarkan kitaa dari resiko kesehatan.karena itu,dia mengatakan sebaiknya tidak memakan mentah."Setahu saya itu (ikan kalengan-red) kan enggak dimakan mentah,kita goreng lagi,ya cacingna mati.Saya kira kalau udah di masak kan jadi steril,"imbuhnya.Ketua Pengurus harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi mengungkapkan,BPOM jangan hanyaa melakukan perintah penarikan makanan.Tetapi juga harus mnginvestigasi secara keseluruhan proses produksinya."BPOM harus menemukan penyebab kenapa produk sarden atau makarel itu terkontaminasi cacing,"katanya.Dia juga meminta BPOM mengawasi di lapangan.Proses penarikan produk oleh produsen atau importir seharusnya tidak simbolis.Pak Tulus juga berharap masyarakat atau konsumen melapor ke BPOM jika melihat produk tersebut masih beredar di pasaran.Kabar kandungan cacing parasit didalam olahan ikan makarel kemasan kaleng diumumkan BPOM Rabu (28/3).Kepala BPOM Penny K.Lukito menyatakan,BPOM telah menguji 541 smpel ikan dalam kemasan kaleng,hasilnya adalah 27 merek (138 bets) positif mengandung parasit cacing.Perinciannya,16 merek impor & 11 merek lainnya produksi dalam negeri.Untuk produk dalam negeri,bahan bakunya juga impor.(Di kutip dari Radar Mojokerto,30 Maret 2018).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Label : KEGIATAN