Senin, 11 September 2017

Dinas Kesehatan Kota Mojokerto,Bakal Bangun Puskesmas Ramah Anak,Gelontor Rp 3 Milliar Dilengkapi Taman Bermain.

Pelayanan dasar bidang kesehatan di Kota Onde-Onde terus ditingkatkan.Salah satunya lewat pembsngunan pusat kesehatan masyarakat di kecamatan anyar.Yakni,Kecamatan Kranggan.Di situ pemkot akan bangun puskesmas bertema ramah anak.Pembangunan puskesmas itu sudah dirancang sejak tahun lalu,Sekarang ini,pembangunan akan segera digulirkan dengan kekuatan anggaran mencapai Rp 3 Milliar.Sedianya mulai bulan ini pembangunan dimulai dengan konsep "Ramah Anak"yang belum pernah ada di Kota Mojokerto.Gedung puskesmas satu lantai itu akan dilengkapi taman bermain dan berbagi sarana kebutuhan anak.Pembangunan puskesmas baru ini,sekaligus melengkapi fasilitas wilayah kecamatan yang baru dibentuk yakni Kecamatan Kranggan Kota Mojokerto."Gedung Puskesmas Kranggan ini kita bangun dengan konsep sebagai Puskesmas Ramah Anak di dalamnya ada taman bermain anak serta beberapa fasilitas untuk anak,dan yang lebih penting lagi puskesmas ini bebas asap rokok,dan bisa melayani perawatan jalan masyarakat Kranggan."ujar Ch Indah Wahyu,Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes)Kota Mojokerto.Pihaknya menjelaskan,puskesmas ramah anak ini juga untuk mendukung Kota Mojokerto sebagai Kota Layak Anak(KLA).Tahun ini notabene kota telah mendapat predikat tersebut.Sehingga,ke depannya perlu didukung program berbasis penguatan anak.Untuk pembangunan tahap pertama ini,akan dibangun dengan kontruksi satu lantai.Puskesmas itu nantinya hanya akan melayani rawat jalan saja."Ditargetkan akhir tahun ini pekerjaan sudah rampung dan awal tahun depan sudah bisa untuk dimanfaatkan masyarakat"beber Indah.Untuk itu,pihaknya kini terus memantau perkembangan pembangunannya.Harapannya sebelum target batas akhir penyelesaian pembangunan,pengerjaan sudah bisa rampung.Sehingga,ada percepatan pembamgunan yang nantinya bisa mempercepat pula operasionalisasi puskesmas itu sendiri."Jadwalnya mulai September ini dan kita akan terus memantau supaya pekerjaan segera rampung"tambah Indah.Ditambahkannya selain memprioritaskan layanan kesehatan anak,Puskesmas Kranggan itu juga didesain peduli lansia dan difabel.Sejumlah infrastruktur yang melekat pada puskesmas dibikin nyaman bagi kalangan lansia juga difabel.Beberapa ornamen gedung juga diarahkan sangat manusiawi.Menurut informasi yang dihimpun pembangunan Puskesmas Kranggan ini bakal dibangun oleh CV.HASAN SEJATI asal Gresik.Nilai pengerjaan setelah hasil negosiasi mencapai Rp 2,97 milliar."Sesuai jadwal SPK(Surat Perintah Kerja)akan mulai turun dikisaran waktu tanggal 6 hinnga 20 September",sebut Agoes Heri Santoso,Ketua ULP Pemkot Mojokerto.(Dikutip Radar Mojokerto 11 September 2017). 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Label : KEGIATAN