Jumat, 01 November 2019

50 ORANG PEMBUDIDAYA IKAN IKUTI BIMTEK SDM,DIHARAPKAN DAPAT MENDORONG PENINGKATAN PRODUKSI PERIKANAN.


Berita Rajawali,Mojokerto Kota-Di Hari Senin (22 Juli),bertempat di ruang Pertemuan Dinas Pertanian & Ketahanan Pangan,Jalan Raya Surodinawan,jam 08.00 sampai dengan selesai diadakan Bimbingan Teknis/BIMTEK untuk Sumber Daya Manusia/SDM Pembudidaya Ikan,khususnya air tawar yang pesertanya sebanyak 50 orang,terdiri dari pembudidaya ikan calon penerima kolam DAK/Dana Alokasi Khusus tahun 2019 serta Ketua KOPDAKAN/Kelompok Budidaya Ikan se-Kota dengan tujuan :
1.Memberikan pengetahuan & keterampilan cara budidaya ikan,khususnya ikan air tawar sistem kolam terpal kotak.
2.Meningkatkan produksi ikan,khususnya air tawar
3.Meningkatkan kesejahteraan pembudidaya ikan.
Pelatihan yang dibuka oleh Kepala Dinas Pertanian & Ketahanan Pangan,R.Happy Prasetyawan MSi yang didampingi olrh Bapak Kepala Bidang Peternakan & Perikanan Drs Supriyanto dengan narasumber Bapak Kusairi Ibat,dari Instansi Budidaya Ikan Air Tawar Provinsi Jawa Timur.Tujuan akhir dari pelaihan tersebut adalah untuk mencapai misi ke-4 Ibu Walikota Mojokerto,Hj Ika Puspitasari SE yaitu :
- Mewujudkan ekonomi daerah yang mandiri & berdaya saing,berkeadilan & berbasis pada ekonomi kerakyatan melalui peningkatan infrastruktur daerah.
- Bapak Kepala Dinas berpesan kepada penerima dana bantuan untuk menggunakan sebaik-baiknya dana tersebut,karena diawasi oleh tim dari pusat.
Pelatihan tersebut dibiayai dari DBHCHT tahun 2019.(Di tulis oleh Ika & Dian,KIM Rajawali)..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Label : KEGIATAN